Karo, Ruangpers.com – Berastagi adalah tujuan wisata populer di Sumatera Utara yang berada di dataran tinggi. Kota di dataran tinggi Karo ini menjadi yang terbesar kedua setelah Kota Kabanjahe.
Terletak diantara dua gunung berapi aktif yaitu Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung, membuat Berastagi menjadi salah satu kota terdingin di Indonesia. Tak ayal wisatawan datang berbondong-bondong untuk menikmati pesona alam indah di kota penghasil sayur dan buah terbesar Sumatera.
Dilansir dari laman North Sumatra Invest, daya tarik wisata alam Berastagi sangat luar biasa. Mulai dari wisata alam, budaya, taman bermain, dan spot olahraga tersedia lengkap sejak kota ini dijadikan stasiun bukit Belanda, tujuan akhir pekan populer warga Medan pada tahun 1920.
10 Tempat Wisata Alam Terbaik dan Hits Berastagi
Dikutip dari laman Dinas Kebudayaan, Pemuda Olahraga serta Pariwisata Kabupaten Karo, berikut beberapa tempat wisata alam terbaik yang patut detikers kunjungi selama di Berastagi.
1.Bukit Gundaling
Bukit Gundaling adalah objek wisata utama di pinggir Kota Berastagi, Kabupaten Karo yang berada di ketinggian ± 1500 meter. Lokasinya yang berjarak 3 km dari kota menjadikan aksesibilitas wisata ini sangat mudah baik dengan bus kecil atau besar. Pemandangan alam super lengkap bisa didapatkan disini mulai dari Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung sambil menunggang kuda.
2.Taman Hutan Raya Bukit Barisan
Taman rekreasi ini berada di tanah seluas kurang lebih 7 hektar yang ditumbuhi kayu hutan tropis tua berusia lebih dari 60 tahun. Taman Hutan Raya Bukit Barisan cocok sebagai wisata edukasi bagi anak karena banyaknya spesies kupu-kupu langka dan Gajah yang siap membawa wisatawan berkeliling hutan dengan nuansa berbeda.
3.Deleng Kutu
Pemandangan Deleng Kutu dihiasi dengan hamparan kebun sayur masyarakat dan puncak Gunung Sinabung yang menawan. Wisata alam ini sering dijadikan media edukasi anak-anak mulai dari menanam hingga memanen wortel, tomat, sawi hingga selada.
4.Air Terjun Sikulikap
Pesona air terjun setinggi 30 meter ini siap menyegarkan otak wisatawan yang datang. Meskipun berlokasi cukup jauh dari Kota Berastagi yaitu 11 km, tidak akan ada yang disesalkan setelah melihat berbagai flora dan fauna yang ada. Aktivitas mengasyikkan seperti bermain air dan menikmati jagung bakar cukup menenangkan pikiran pasca bekerja.
5.Arung Jeram Sungai Lau Biang
Untuk tiba disini, perlu waktu sekitar 8 jam dari desa Limang menuju desa Bintang Merah. Namun detikers tidak akan bosan karena di sepanjang perjalanan akan disuguhkan dengan aliran sungai dan kebun warga yang menyejukkan. Area wisata ini menawarkan aktivitas menguji adrenalin seperti arung jeram dan safari Jeep melewati Taman Nasional Gunung Leuser.
6.Pemandian Lau Debuk-debuk
Objek wisata ini dapat ditempuh menggunakan bus berukuran besar yang berjarak 10 km dari Kota Berastagi. Pemandian Lau Debuk-Debuk dipercaya mampu mengobati berbagai penyakit karena sumber air panas yang banyak mengandung belerang. Beberapa wisatawan yang beruntung akan berjumpa dengan ritual “Erpagir Ku Lau” (mandi ritual) oleh masyarakat setempat untuk mengusir roh jahat di hari-hari tertentu.
7.Gua Liang Dahar
Gua Liang Dahar memiliki 3 ruang besar dengan ukuran berbeda-beda lengkap dengan mata air yang mengalir ke Desa Bekerah. Meskipun berlokasi cukup jauh dari Kota Berastagi yaitu 40 km, wisata ini tetap ramai oleh pengunjung dan peneliti karena batuan alam yang tersimpan di dalamnya.
8.Taman Mejuah-juah Berastagi
Taman rekreasi keluarga ini menarik untuk dikunjungi karena berbagai aktivitas yang dapat dilakukan. Di sini detikers dapat menikmati pemandangan Bukit Gundaling, Kebun Bunga, Deleng Kutu, dan Hutan raya Bukit Barisan dengan bermain golf atau menunggang kuda. Selain itu, terdapat berbagai aktivitas budaya yang dilakukan di Rumah Tradisional setiap hari Minggu.
9.Panorama Doulu
Wisata ini terkenal dengan bangunan tua bernama Rumah Siwaluh Jabu yang berusia 250 tahun yang dihuni oleh 8 kepala keluarga. Struktur bangunan yang masih orisinil dari kayu dan atap ijuk memberikan kesan istimewa ketika disini. Wisatawan juga disuguhkan dengan pemandangan indah pegunungan dan gerombolan monyet yang tidak bisa ditemukan pada destinasi Karo lainnya.
10.Gunung Sipiso-Piso
Daerah ini terletak sejauh 34 km dari pusat Kota Berastagi dengan hamparan hijau yang sejuk untuk dipandang. Aktivitas menarik yang bisa dilakukan disini adalah berolahraga paralayang dari puncak Gunung Sipiso-Piso dan mendarat di Danau Toba Tongging.
Demikian 10 tempat wisata Berastagi dan daya tariknya bagi wisatawan lokal dan internasional. Selain itu, Danau Toba juga termasuk ke dalam daftar wisata yang wajib detikers kunjungi ketika berkunjung di Tanah Karo.
Sumber : detik.com