Labura, Ruangpers.com – Peristiwa mengerikan dialami ibu dan anak di Labuhanbatu Utara (Labura), Raminten (38) dan anaknya Kaisyah (9). Keduanya diserang buaya saat tengah mencuci pakaian di sungai.
Kapolsek Merbau, AKP Jhony Pasaribu menyebutkan, peristiwa itu terjadi di Desa Tubiran, Kecamatan Merbau, Kabupaten Labura, Kamis (18/5/2023), sekitar pukul 08.00 WIB.
Jhony menceritakan, saat itu, Raminten sedang mencuci pakaian di sungai bersama anaknya yang asyik bermain dan mandi sungai tak jauh dari tempat Raminten mencuci.
Tiba-tiba anak Raminten berteriak. Raminten terkejut lantaran melihat kaki anaknya itu digigit seekor buaya. Ia pun berusaha menolong anaknya tersebut. Bahkan, sang anak Raminten sempat diseret oleh buaya yang menerkamnya sejauh 10 meter.
“Jadi, saat mencuci itu, kaki anaknya digigit buaya, terus si ibu menolong si anak. Dari tempat pencucian itu terseret sekitar 10 meter lebih kurang,” kata Jhony, Kamis (18/5/2023).
Nahas, Raminten juga sempat digigit buaya tersebut saat mencoba menolong anaknya. Ia pun berteriak meminta tolong pada warga hingga akhirnya warga di sekitar sungai pun ikut menolong.
“Si ibu juga akhirnya digigit buaya kakinya. Ibu berteriak minta tolong dan kebetulan di situ ada masyarakat juga, terdengar dia, langsung menolong. Sambil menolong, warga tadi berteriak minta tolong kepada masyarakat lain,” ujar Jhony.
Beruntung keduanya berhasil diselamatkan, meski mendapat luka robek akibat gigitan buaya tersebut. Korban sempat dibawa ke puskesmas terdekat kemudian dirujuk ke rumah sakit untuk perawatan lebih lanjut.
Sementara itu, buaya yang menggigit Raminten dan anaknya berhasil ditangkap warga sekitar pukul 12.00 WIB. Buaya itu pun diamankan ke Polsek Merbau kemudian diserahkan ke BPBD Labura yang nantinya akan diserahkan ke BKSDA untuk menghindari terjadinya peristiwa serupa.
Sumber : detik.com