Pematang Siantar, Ruangpers.com – Polsek Siantar Marihat – Polres Pematang Siantar melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Pematang Marihat dan Marihat Jaya, BRIPKA Asril Manurung, memberikan pertolongan kepada anak warga binaannya, Hafiz (5) yang terjatuh ke parit, Senin (20/11/2023) malam lalu, pukul 20.00 WIB.
Kejadian itu terjadi di Jalan Melanthon Siregar, Kelurahan Pematang Marihat, Kota Pematang Siantar.
Akibat kejadian itu, korban Hafiz mengalami luka pada bawah bibir sobek dan rahang bergeser.
BRIPKA Asril Manurung gerak cepat memberikan pertolongan dengan membawa korban Hafiz ke Rumah Sakit Tentara, di Jalan Gunung Simanuk Manuk, Kota Pematang Siantar untuk mendapatkan pertolongan medis.
(rel)