Pematangsiantar, Ruangpers.com – Dalam rangka menciptakan dan menjaga lingkungan yang bersih, personel TNI-POLRI di Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar melaksanakan kegiatan gotong royong, bersama warga, di Jl.Asahaan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematang Siantar, pada Jumat (11/10/2024).
Kegiatan gotong royong yang dipimpin langsung oleh Bhabinkamtimas dan Bhabinsa, di seputaran Jl.Asahaan, dan parit sepanjang jalan Asahan.
Kegiatan gotong-royong ini merupakan sarana kebersamaan antara Anggota TNI- Polri, perangkat kelurahan wilayah Kecamatan Siantar Timur demi tercapainya kenyamanan serta kebersihan lingkungan menjadi rapi, dan bebas penyakit.
Disamping itu juga untuk memotivasi semangat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bergotong royong.
(rel)