Sumut

Hasil Swab PCR, 5 Orang di SMPN 4 Dolok Sanggul Positif Covid – 19, 2 Diantaranya Guru

Humbahas, Ruangpers.com – Sebanyak 5 orang, diantaranya 2 guru, dan 2 siswa , 1 orang dari orangtua siswa, di SMP Negeri 4 Dolok Sanggul, dinyatakan positif Covid – 19, setelah dilakukan pemeriksaan swab PCR atua pasca pemeriksaan tes usap antigen.

PCR dilakukan, untuk memastikan keseluruhan guru, siswa yang dilakukan tes usap antigen yang sebelumnya sebanyak 65 orang, diantaranya 48 orang reaktif, pada Jumat (11/2/2022), lalu.

Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Dolok Sanggul, Seventina Purba saat dikonfirmasi, Selasa (15/2/2022) mengatakan , total ada 17 orang, diantaranya 14 guru, siswa 2 orang, 1 orangtua yang mengikuti swab PCR.

Hasilnya, sebanyak 5 orang positif Covid – 19. Mereka adalah, 2 guru, 2 siswa, dan1 orang dari orangtua siswa.

Itu pasca 65 orang dilakukan tes usap antigen,  dan dinyatakan 48 orang reaktif. Diantaranya, 29 guru, 18 anak siswa, dan 1 orang tua siswa.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Yang jelas kami yang di PCR sebanyak 17 orang, yakni guru 14, siswa 2, orangtua siswa 1 orang. Dan hasilnya 5 orang positif, yaitu 2 guru, 2 siswa, dan 1 orang tua murid. Itu pasca dari tes usap antigen sebanyak 48 orang yang dinyatakan reaktif,” bebernya via telepon.

Menurut Seventina, kini kelima orang ini sudah melakukan isoman di rumah masing-masing. Sejak, dinyatakan positif Covid – 19 dari hasil swab PCR.

Lebih lanjut, Seventina mengatakan, bermula kasus ini berawal dari salah seorang gurunya yang mengeluhkan demam pada hari Selasa lalu, tepatnya pada tanggal 8 Februari.

Guru ini menghubungi Seventina dan permisi tidak masuk karena kondisi demam.

Sebelumnya, pada tanggal 7 Februari, guru ini masih melakukan aktifitas proses di sekolah. Dan saat itu masih sama masuk di sekolah bersama dengan dirinya.

“Yang saya tahu ini dari ibu Fatma, ibu Fatma dia masuk hari Senin, dan saat itu kami sama. Terus, hari Selasa, ibu itu permisi demam, dan hari Selasa itu juga, dia mungkin ke rumah sakit, kemudian melakukan swab antigen, dan ternyata dinyatakan reaktifnya. Hari berikutnya hasil PCR nya positif,” ungkap Seventina.

Lalu, karena dari seorang guru itu, pihak Dinas Kesehatan langsung melakukan tracing ke sekolahnya, yaitu mulai guru, hingga siswanya yang sempat kontak dengan guru tersebut.

“Karena positif, maka terus orang Dinas Kesehatan lansung ligat melakukan tracing,” sambung Seventina.

Seventina kembali menjelaskan, semua tenaga pendidiknya , dan anak didiknya saat ini dalam kondisi baik pasca dari tes usap antigen, dan swab PCR.

“Mereka dalam keadaan baik semua. Kita selama daring, kita tanya kondisi terlebih dahulu, mereka mengaku tidak ada mengalami gejala-gejala demam, batuk, pilek,” kata Seventina.

Guna mengantisipasi munculnya penyakit itu, Seventina menyarankan agar guru tenaga pendidiknya tetap mematuhi protokol kesehatan, beserta siswanya.

“Dan saat ini sesuai surat edaran Dinas Pendidikan , kita melakukan pembelajaran jarak jauh. Dan tetap kita minta guru, maupun siswa kita harus mengikuti prokes,” jelas dia.

Baca Juga : Satu Orang Warga Binaan Rutan Kelas IIb Humbahas Meninggal Terpapar Covid – 19

Baca Juga : Sejumlah Guru dan Siswa di SMP Negeri 4 Dolok Sanggul Dinyatakan Reaktif Setelah Rapid Antigen

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, drg Hasudungan Silaban melalui Bastian Ritonga, bagian admin tracing Dinas Kesehatan yang dihubungi via pesan singkat WhatsApp mengatakan , sebanyak 5 orang dinyatakan positif Covid – 19 dari hasil PCR pasca tes usap antigen kepada guru, dan siswa di SMP Negeri 4 Dolok Sanggul.

Kelima orang ini,  menurut dia, 3 orang sudah diisoter, sedangkan 2 orang lainnya isoman di rumah masing-masing.

Disinggung, ketiga orang ini, apakah guru, atau siswa, Bastian tak dapat menjelaskan.

“Nggak tau lae. Hanya jumlah yang dikabari ke aku,” bebernya.

 

(red)

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Cara Urus Kartu ATM yang Tertelan, Begini Caranya

Jakarta, Ruangpers.com - Mesin ATM atau Automatic teller Machine memudahkan nasabah bank untuk melakukan transaksi…

6 jam ago

Penginapan di Tebing Tinggi Terbakar, Diduga Dipicu Korsleting Listrik

Tebing Tinggi, Ruangpers.com - Sebuah penginapan di Jalan Suprapto, Kelurahan Pasar Gambir, Kecamatan Tebing Tinggi,…

6 jam ago

Heboh Emak-Emak Ngamuk-Tampar Polisi Berujung Dilaporkan

Makassar, Ruangpers.com - Seorang emak-emak berinisial M (43) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) marah-marah…

6 jam ago

Terkait Bantuan Bencana di Desa Simangulampe, Berikut Penjelasan Kadis Sosial Humbahas

Humbahas, Ruangpers.com  - Terkait bantuan bencana di Desa Simangulampe yang katanya belum dibagikan kepada masyarakat…

23 jam ago

Polres Pematangsiantar Hadiri Penanaman Pohon di Waduk Simarimbun Perumda

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK diwakili Kasat Binmas, AKP…

23 jam ago

Main Futsal Berujung Pengeroyokan, Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Orang Pelaku

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Selatan berhasil mengamankan dua pelaku penganiayaan secara bersama - sama…

24 jam ago