Serdang Bedagai, Ruangpers.com – Seorang pria pengangguran berinisial AKB alias Amat (42) mencuri handphone mahasiswa yang tengah KKN di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut). Pelaku masuk ke dalam rumah dengan merusak ventilasi kamar mandi.
“Pelaku ditangkap akibat mencuri handphone milik mahasiswa Unimed yang sedang melaksanakan KKN di Desa Buluh Duri,” kata Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto, Sabtu (27/7/2024).
Agus mengatakan pencurian terjadi di rumah yang disewa para mahasiswa sedang KKN itu di Desa Buluh Duri, Kecamatan Sipispis. Pencurian itu diketahui para korban pada Rabu (24/7) pagi.
Saat itu, para korban terbangun dan melihat pintu depan rumah telah terbuka. Setelah dicek, tiga hp mahasiswa telah hilang.
“Seketika mereka mengecek barang-barang milik mereka dan ternyata tiga unit handphone milik mereka sudah hilang sehingga mereka melaporkan ke Polsek Sipispis,” ujarnya.
Usai mendapatkan laporan itu, Polsek Sipispis langsung menyelidikinya hingga akhirnya menangkap pelaku Amat pada Kamis (25/7) di salah satu warung tuak di Desa Dolok Merawan. Saat itu, pelaku hendak menjual handphone hasil curian itu.
“Diduga pelaku masuk ke dalam rumah dengan cara merusak ventilasi yang ada di kamar mandi. Pelaku Amat berhasil ditangkap saat berada di warung tuak di Desa Dolok Merawan saat hendak menjual handphone hasil curiannya,” kata Agus.
Setelah ditangkap, pelaku diboyong ke Polsek Sipispis untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan pengakuan pelaku, pencurian itu dilakukannya bersama seorang temannya. Agus menyebut pihaknya tengah memburu pelaku tersebut.
“Pelaku sudah ditahan di RTP Polsek Sipispis, sedangkan seorang temannya masih dalam proses perburuan Polres Tebing Tinggi. Selain itu, diketahui bahwa pelaku Amat sebelumnya sudah pernah ditahan pada tahun 2018 dengan kasus pencurian lembu,” pungkasnya.
Sumber : detik.com