Kairo, Ruangpers.com – Seorang pengantin perempuan di Mesir meninggal dunia akibat serangan jantung, 1 jam setelah prosesi ijab kabul.
Perempuan bernama Isra Shaaban itu kelelahan karena langsung berjalan ke rumah barunya di Desa Medoum, Provinsi Beni Suef, usai ijab kabul.
Penduduk setempat mengatakan, perempuan 21 tahun itu pingsan dalam kondisi masih mengenakan gaun pengantin. Dia sempat memberi tahu keluarga soal rasa sakit di dada, seperti ditusuk.
Korban lalu dilarikan ke rumah sakit oleh suami dan kerabat namun dinyatakan meninggal akibat serangan jantung. Sepupu Shaaban, Mohammad Hamed, mengaku tak menyangka, dia menghadiri pesta pernikahan saudaranya dan semua orang berbahagia, namun keesokan hari hadir di pemakamannya.
Kisah meninggalnya perempuan berparas manis yang tragis itu beredar di media sosial, memicu tanggapan kesedihan dari para netizen.
“Dia merupakan pengantin di dunia dan pengantin di surga,” kata seorang netizen, seperti dilaporkan Newbeezer.
Kisah Shabaan mengingatkan peristiwa serupa di Uttar Pradesh, India, pada awal tahun ini. Seorang pengantin perempuan bernama Surbhi meninggal akibat serangan jantung saat pesta pernikahannya.
Sebagai bentuk penghormatan antarkeluarga, pengantin laki-laki, Manjesh Kumar, lalu menikahi adik mendiang, sementara jenazah Surbhi dibaringkan di ruangan sebelah. Sehari kemudian keluarga menggelar upacara kremasi.
Sumber : iNews.id