Pematang Siantar, Ruangpers.com – Monumen Wahana Tata Nugraha (WTN) yang terletak di jalan Merdeka No. 391, Kelurahan Pardomuan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara, tampak semakin cantik dan bersih setelah dipoles pihak PT Sumatera Tobacco Trading Company (STTC), baru – baru ini.
Pengecatan ulang Monumen Wahana Tata Nugraha itu mendapat apresiasi dari salah satu Ketua Bersama Rakyat Indonesia Bersatu (BRIB) Kota Pematang Siantar, Joy Arios, yang ditemui media ini, Rabu (28/6/2023) sore, di jalan Asahan Pematang Siantar.
Selaku bagian dari warga Siantar, Joy mengucapkan terimakasih atas kepedulian pihak PT. STTC yang dipimpin Bapak Edwin Bingei Purba Siboro selaku Direktur Utama.
“Ini bukti kepedulian PT. STTC terhadap Kota Pematang Siantar agar tetap asri,”ujarnya.
Katanya, Monumen Wahana Tata Nugraha itu juga sebagai simbol keberhasilan Pemerintah Kota Pematang Siantar di tahun 1996, sehingga harus dijaga dan dirawat.

Dan untuk diketahui, bahwa Wahana Tata Nugraha adalah penghargaan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada Kota-kota yang mampu menata transportasi publik dengan baik. Penghargaan ini diberikan setiap tahun, biasanya pada bulan April.
Penilaian dilakukan atas kategori kota metropolitan, kota besar, kota sedang, dan Kota kecil.
Aspek penataan transportasi yang berkelanjutan, dan berbasis kepentingan publik dan ramah lingkungan mendapat pertimbangan terbesar dalam penilaiannya, kata Joy.
Sedangkan Monumen Wahana Tata Nugraha Kota Pematang Siantar tersebut, diresmikan Gubernur Sumatera Utara, Alm. H. Raja Inal Siregar, tanggal 18 September 1996.
Monumen yang hampir berusia 27 tahun bulan September 2023 ini, masih tidak kalah dengan Monumen – monumen lainnya, dimana terlihat menambah keindahan Kota Pematang Siantar sebagai monumen sekaligus bundaran pembagian jalan.
(rel)