Pariwisata

Nikmatnya Berendam Air Panas dengan Pemandangan Alam Di Pariban

Karo, Ruangpers.com – Berendam di air hangat diketahui dapat mengurangi rasa lelah dan membantu memulihkan energi tubuh. Nah, detikers yang ingin bersantai dengan berendam di kolam air hangat dapat berkunjung ke Pemandian Air Panas Pariban.

Pemandian ini terletak di Desa Semangat Gunung, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo. detikers dapat menempuh perjalanan sekitar 60km atau 2 jam dari Kota Medan.

Begitu tiba di lokasi, detikers cukup merogoh tiket masuk seharga Rp 15 ribu (Senin-Jumat) dan Rp 20 ribu (Sabtu-Minggu).

Pemandian Air Panas Pariban cukup terkenal bagi wisatawan. Terletak di bawah kaki Gunung Sibayak, objek wisata ini jadi alternatif bagi pengunjung yang ingin relaksasi berendam air panas dengan pemandangan alam yang menyegarkan mata.

Pemandian ini memiliki berbagai fasilitas mulai dari lima variasi kolam dengan berbagai ukuran dan suhu air yang bervariasi, detikers dapat memilih suhu yang pas untuk berendam. Aroma belerang saat berendam akan menambah relaksasi detikers yang ingin merenggangkan otot-otot tubuh yang kaku.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Selain itu ada waterboom air tawar yang cocok jadi tempat bermain anak-anak, detikers tak perlu khawatir karena akan ada pengawas kolam untuk memantau keamanan anak-anak.

Tak hanya berendam, detikers juga dapat berkeliling melihat pemandangan indah dengan spot-spot Instagramable. Nah, di pemandian ini juga dapat menyewa saung artistik mulai harga Rp 25 ribu hingga Rp 60 ribuan dengan variasi ukuran. detikers dapat bersantai dengan tenang menggunakan latar belakang saung yang ikonik ini.

Nah, detikers yang ingin berlama-lama di pemandian ini, juga dapat menyewa penginapan dengan variasi tipe kamar mulai dari Family Room kapasitas empat orang mulai dari Rp 800 ribu-Rp 900 ribu, Superior Room kapasitas dua orang Rp 400 ribu-Rp 500 ribu, Villa kapasitas enam orang mulai Rp 700 ribu-Rp 900 ribu, hingga Cabin untuk kapasitas 8 orang mulai dari Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta per malamnya.

 

Sumber : detik.com

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Sekda Pakpak Barat Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116

Pakpak Bharat, Ruangpers.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM, memimpin Upacara…

2 jam ago

Ketua PKK Pakpak Bharat Hadiri Acara Hari Kesatuan Gerak PKK di Surakarta

Pakpak Bharat, Ruangpers.com - Ketua TP PKK Pakpak Bharat, Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor, bersama…

2 jam ago

Kapolres Pematangsiantar jadi Irup Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke-116

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno, S.H, S.I.K, pimpin upacara peringatan Hari…

5 jam ago

Kapolsek Siantar Marihat Ingatkan Siswa/i SMA Negeri Siantar Tidak Terlibat Tawuran dan Kenakalan Remaja

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 116 tahun 2024, Kapolsek Siantar…

5 jam ago

Pemkab Humbahas Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116

Humbahas, Ruangpers.com - Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Pemkab Humbahas) menggelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

5 jam ago

Pemerintah Kabupaten Humbahas Ikut Rakor Pengendalian Inflasi

Humbahas, Ruangpers.com - Pemerintah Kabupaten Humbahas dalam hal ini Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Martogi Purba…

6 jam ago