Pematangsiantar, Ruangpers.com – Kapolres Pematangsianțar, AKBP Yogen Heroes Baruno S.H, S.I.K, pimpin pelaksanaan doa bersama Anak Yatim Yayasan Aisyah, di Press Room Gedung Utama Mako Polres Pematangsianțar, pada Senin (25/11/2024), pukul 16.00 WIB.
Kegiatan doa berama itu juga dirangkai dengan mensyukuri peresmian Gedung Utama Polres Pematangsiantar.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan “kami juga turut mengundang adik-adik dari Yayasan Aisyah untuk bersama-sama memanjatkan doa bagi masa depan Kota Pematangsiantar, serta mensyukuri peresmian Gedung Polres Pematangsiantar”.
Acara doa bersama ini diselenggarakan sebagai wujud harapan dan permohonan kepada Allah SWT agar Kota Pematangsiantar senantiasa diberikan keamanan, ketenangan, dan perlindungan, khususnya dalam menghadapi Pilkada serentak yang akan berlangsung pada Rabu besok (27/11/2024).
‘Kami berharap seluruh jajaran Polres Pematangsiantar diberikan kemudahan dan kekuatan dalam menjalankan tugas, sehingga mampu mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif selama pelaksanaan Pilkada,” kata AKBP Yogen.
Melalui doa ini, sambung Kapolres, pihaknya juga memohon agar setiap kesulitan dan permasalahan yang tengah dihadapi dapat dimudahkan oleh Allah SWT, sehingga tidak menjadi hambatan dalam pelaksanaan tugas ke depannya.
Dinamika yang terjadi menjelang kampanye dan Pilkada tentu memerlukan konsentrasi, fokus, serta suasana hati yang tenang.
“Semoga melalui acara ini, seluruh personel Polres Pematangsiantar diberikan perlindungan dan keberkahan, sehingga setiap tugas yang dilaksanakan menjadi amal ibadah yang baik di sisi Allah SWT,” pungkas AKBP Yogen.
Usai doa bersama acara dilanjutkan pemberian santunan Anak Yatim Yayasan Aisyah dan makan bersama.
Tampak hadir, Ketua Bhayangkari Cababang Pematangsiantar, Ny. Sandra Yogen, Wakapolres Pematangsiantar, AKBP Ahmad Wahyudi, Ketua MUI Pematangsiantar, Ustadz M. Ali Lubis, para Kabag, para Kasat, para Kasi, para Kapolsek jajaran Polres Pematangsiantar dan para Bhayangkari Cabang Pematangsianțar serta Anak Yatim Yayasan Aisyah.
(rel)