Sumut

Protes Jalan Rusak, Warga Asahan Buat Kuburan dan Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

Asahan, Ruangpers.com – Warga Desa Sei kamah Baru, Kecamatan Sei Dadap, Kabupaten Asahan mbuat kuburan di tengah jalan.

Aksi itu sebagai bentuk protes jalan rusak di wilayah mereka selama belasan tahun yang tak kunjung diperbaiki. Kuburan lengkap dengan batu nisah tersebut pun viral di media sosial.

Kuburan itu bertuliskan telah wafatnya Jalan Sei Kamah selama 17 tahun dengan taburan bunga di atas makam. Warga Desa Sei Kamah, Rifan Sihombing mengatakan, aksi itu dibuat oleh warga sebagai bentuk protes karena belum tersentuhnya pembangunan infrastruktur yang layak.

Selain membuat kuburan, warga juga melakukan aksi tanam pohon pisang di jalan tersebut.

“Kami protes karena selama 17 tahun jalan yang ada di desa kami ini tidak pernah diperbaiki. Padahal, kondisinya sudah rusak parah,” katanya, Minggu (3/9/2023).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dia menuturkan, kondisi jalan rusak di Desa Sei Kamah ini mencapai sekitar 3 km. Selain mengganggu perekonomian warga, jalan rusak tersebut juga kerap memicu terjadinya kecelakaan hingga jatuhnya korban jiwa.

“Harapan kami, semoga jalan ini bisa segera diperbaiki. Sebab, jalan tersebut merupakan akses utama empat desa dalam beraktivitas,” katanya.

 

Sumber : iNews.id

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Cara Urus Kartu ATM yang Tertelan, Begini Caranya

Jakarta, Ruangpers.com - Mesin ATM atau Automatic teller Machine memudahkan nasabah bank untuk melakukan transaksi…

5 jam ago

Penginapan di Tebing Tinggi Terbakar, Diduga Dipicu Korsleting Listrik

Tebing Tinggi, Ruangpers.com - Sebuah penginapan di Jalan Suprapto, Kelurahan Pasar Gambir, Kecamatan Tebing Tinggi,…

5 jam ago

Heboh Emak-Emak Ngamuk-Tampar Polisi Berujung Dilaporkan

Makassar, Ruangpers.com - Seorang emak-emak berinisial M (43) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) marah-marah…

5 jam ago

Terkait Bantuan Bencana di Desa Simangulampe, Berikut Penjelasan Kadis Sosial Humbahas

Humbahas, Ruangpers.com  - Terkait bantuan bencana di Desa Simangulampe yang katanya belum dibagikan kepada masyarakat…

22 jam ago

Polres Pematangsiantar Hadiri Penanaman Pohon di Waduk Simarimbun Perumda

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK diwakili Kasat Binmas, AKP…

22 jam ago

Main Futsal Berujung Pengeroyokan, Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Orang Pelaku

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Selatan berhasil mengamankan dua pelaku penganiayaan secara bersama - sama…

23 jam ago