Pematangsiantar, Ruangpers.com – Meski Ihan Batak ada dijual di Pasar Dwikora Pematangsiantar, maupun di Pasar Horas, namun tak selamanya ada stoknya.
Karena bisa dibilang, ikan tawar ini langka atau gampang – gampang susah dapatnya. Ihan Batak diketahui hidup di aliran sungai yang airnya bersih dan termasuk di Danau Toba.
Mendapatkannya tidak segampang menangkap ikan nila atau ikan lele atau ikan mas.
Karena langka, harga Ihan Batak inipun lumayan mahal, tergantung besarnya. Kalau ukurannya besar, maka besar pula lah uang yang harus kita keluarkan.
Ihan Batak sangat dekat dengan tradisi suku Batak karena umunya acara – acara adat suku Batak, kerap memakai Ihan Batak. Karena sulitnya mendapatkan ikan bersisik warga silver mengkilat ini, Ikan Mas pun menjadi pilihan masyarakat.
Baca Juga : Ihan Batak Bisa Didapat di Pasar Dwikora Loh.., Harganya Tergantung Besarnya
Seperti penuturan boru Sidabutar, pedagang Ihan Batak yang ditemui Ruangpers.com, Minggu (24/1/2021), di Pasar Dwikora Parluasan, Kota Pematangsiantar.
Dikatakannya, ihan atau ikan Batak ini kerap dibeli warga untuk keperluan acara adat suku Batak, seperti untuk acara 7 bulanan, agar perempuan yang lagi mengandung tersebut, sehat – sehat sampai lahiran. Kemudian juga untuk acara memberi makan orang tua dan dalam acara doa agar dapat jodoh dan lainnya.
(red)