Internasional

Suriah Tembak Jatuh Rudal Israel di Atas Damaskus

Damaskus, Ruangpers.com – Sistem pertahanan udara Suriah diklaim berhasil menembak jatuh sejumlah rudal yang ditembakkan Israel ke wilayahnya. Rudal-rudal Israel itu ditembak jatuh di langit Damaskus, ibu kota Suriah.

Seperti dilansir Reuters, Jumat (3/9/2021), sumber militer Israel yang dikutip kantor berita Suriah menyebut terang-terangan bahwa rudal itu ditembakkan Israel.

“Musuh Israel melancarkan agresi udara dari arah tenggara Beirut (Lebanon-red), menargetkan beberapa titik di sekitar kota Damaskus,” sebut sumber militer Suriah tersebut.

Tayangan televisi nasional Suriah menayangkan momen saat sistem pertahanan udara menembak jatuh target-target di atas Damaskus. Tidak disebutkan jumlah rudal yang ditembak jatuh oleh Suriah.

“Pertahanan udara kita mengkonfrontasi rudal-rudal agresor dan menembak jatuh sebagian besar rudal itu, dan kerugian terbatas pada materi,” sebut pernyataan televisi nasional Suriah.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Militer Israel menolak untuk mengomentari laporan soal serangan udara di Suriah.

Namun diketahui bahwa sejak konflik Suriah pecah tahun 2011, Israel telah melancarkan ratusan serangan udara ke wilayah negara tetangganya itu. Kebanyakan serangan udara Israel menargetkan posisi pasukan rezim Suriah juga pasukan Iran dan Hizbullah yang menjadi sekutu rezim Suriah.

Otoritas Israel jarang mengkonfirmasi serangan-serangannya ke Suriah, meskipun secara rutin menegaskan bahwa pihaknya tidak akan membiarkan Suriah menjadi markas kuat Iran, musuh bebuyutannya.

 

Sumber : detik.com

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Kapolres Tanjungbalai Pimpin Sertijab 3 Kasat dan 3 Kapolsek, Ingatkan Personilnya Positif Thingking

Tanjungbalai, Ruangpers.com - Kapolres Tanjungbalai, AKBP. Yon Edi Winara, SH, SIK, MH, pimpin upacara serah…

47 menit ago

Polisi Periksa 16 Saksi soal Kebakaran Tewaskan Sekeluarga di Karo

Karo, Ruangpers.com - Polisi memeriksa sekitar 16 saksi terkait insiden kebakaran yang menewaskan satu keluarga…

2 jam ago

Massa Demo Minta Pj Bupati Taput Diganti gegara Dinilai Tak Netral

Tapanuli Utara, Ruangpers.com - Sejumlah massa yang mengatasnamakan Pergerakan Masyarakat Tapanuli Utara (Permata) menggelar unjuk…

2 jam ago

HUT Bhayangkara Ke 78, Kapolres Siantar Dapat Surprise dari Danrem 022/PT dan Yonif 122/TS

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Siantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK, didampingi para Pejabat Utama…

2 jam ago

Kapolres Pematangsiantar Irup Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno, SH, SIK, bertindak sebagai inspektur upacara…

3 jam ago

Pemkab Humbahas Hadiri Festival Paduan Suara GKPI Wilayah VII Regional Humbang

Humbahas, Ruangpers.com - Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Pemkab Humbahas) menghadiri Festival Paduan Suara GKPI Wilayah…

3 jam ago