Sumut

Update Longsor di Areal PLTA Batang Toru Tapanuli Selatan: 3 Orang Ditemukan Tewas

Tapsel, Ruangpers.com – Pencarian dan penyelamatan korban tanah longsor di lokasi proyek pembangunan PLTA Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara terus dilakukan sejak Jumat (30/4/2021) pagi.

Hingga siang ini, sudah ada tiga korban ditemukan. Mereka dievakuasi dalam kondisi meninggal dunia.

“Ketiganya ditemukan tadi sekira pukul 08.30 WIB,” ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Tapsel Hotmatua Rambe, Jumat (30/4/2021).

Kendati demikian, petugas belum mendapat identitas lengkap ketiga korban. Jenazah mereka langsung dibawa ke RSUD Tapanuli Selatan di Sipirok untuk diautopsi.

“Dua orang jenis kelamin perempuan, satu dewasa, seorang lagi anak-anak. Korban satunya lagi anak laki-laki,” katanya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Menurutnya, pencarian melibatkan petugas gabungan berkekuatan penuh. Mulai dari unsur TNI, Polri, BPBD, perusahaan dan kecamatan setempat yang terus berjibaku mencari korban lainnya. Posisi mereka diduga berada di balik timbunan longsor di atas Sungai Batang Toru.

“Ada16 unit alat berat untuk membantu mengevakuasi dan mencari korban dari balik reruntuhan tanah longsor akibat hujan yang terjadi pada sepanjang Kamis siang,” ucapnya.

Baca Juga : Tanah Longsor di Areal PLTA Batang Toru Tapanuli Selatan, 12 Orang Hilang

Dia mengungkapkan, lokasi titik longsor masuk wilayah Kelurahan Wek 1 Kecamatan Batang Toru.

Sesuai keterangan PT North Sumatera Hydro Syno (NSHE), sebelumnya dua dari tiga pekerja Syno Hydro (tenaga asing dan lokal) turut menjadi korban.

Sementara serang lagi selamat. Dalam peristiwa ini, 12 orang tertimbun bencana tanah longsor di daerah proyek PLTA Batang Toru.

 

Sumber : iNews.id

 

 

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Terkait Bantuan Bencana di Desa Simangulampe, Berikut Penjelasan Kadis Sosial Humbahas

Humbahas, Ruangpers.com  - Terkait bantuan bencana di Desa Simangulampe yang katanya belum dibagikan kepada masyarakat…

3 jam ago

Polres Pematangsiantar Hadiri Penanaman Pohon di Waduk Simarimbun Perumda

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK diwakili Kasat Binmas, AKP…

3 jam ago

Main Futsal Berujung Pengeroyokan, Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Orang Pelaku

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Selatan berhasil mengamankan dua pelaku penganiayaan secara bersama - sama…

4 jam ago

Viral Warga di Labuhanbatu Aksi Kubur Diri Tolak PKS Beroperasi

Labuhanbatu, Ruangpers.com - Satu video yang menunjukkan warga di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut) menggelar…

10 jam ago

Viral Aksi Heroik Driver Ojol Tangkap Pencuri Motor di Medan, Pelaku Dihajar Massa

Medan, Ruangpers.com – Video aksi heroik seorang pengemudi ojek online (ojol) di Kota Medan menangkap…

10 jam ago

Bus Pariwisata Tabrak 4 Pejalan Kaki di Toba, 2 Orang Tewas

Toba, Ruangpers.com - Satu bus pariwisata menabrak empat pejalan kaki di Kabupaten Toba, Sumatera Utara…

11 jam ago