Internasional

Viral, Gadis 6 Tahun Masih Hidup Meski Dipatuk dan Leher Dililit Kobra Selama 2 Jam

New Delhi, Ruangpers.com – Seorang gadis berusia 6 tahun saat ini tengah menjalani masa pemulihan di rumah sakit setelah menghabiskan hampir dua jam dengan ular kobra melilit lehernya. Ular itu dilaporkan juga menggigit lengan gadis itu saat pawang ular membantu mengeluarkan ular berbisa tersebut dari leher sang gadis.

Awal pekan ini, media berita lokal mengunggah video insiden traumatis ke YouTube, di mana video itu telah ditonton lebih dari 21.000 kali.

Insiden itu terjadi pada 12 September lalu di Maharashtra, India . Korban, yang bernama Purvi Gadkari, disuruh diam agar ular tidak terprovokasi. Entah bagaimana, dia berhasil tetap tidak bergerak selama hampir dua jam sampai pawang ular dipanggil untuk membantu mengeluarkan kobra dari lehernya.

Rekaman yang dibagikan ke YouTube oleh outlet berita India Lokmat menunjukkan tudung kobra sepenuhnya terbentang di belakang punggungnya. Menurut Kebun Binatang San Diego, kobra melebarkan tudungnya saat merasa terancam.

International Business Times melaporkan pada akhir periode dua jam, gadis itu bergerak, mendorong kobra untuk menggigitnya sebelum merayap pergi. Times of India melaporkan bahwa ular itu menggigit lengan gadis tersebut setelah pawang ular mendekat untuk membantu mengeluarkan kobra.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Newsweek tidak dapat secara independen memverifikasi laporan mana yang benar. Namun, setelah ular kobra itu menggigit gadis itu, ia segera dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Jika tidak diobati, gigitan ular kobra bisa berakibat fatal.

“Seperti ular karang, kobra memiliki racun neurotoksik yang kuat, yang bekerja pada sistem saraf,” kata ahli herpetologi Sara Viernum kepada Live Science seperti dikutip dari Newsweek, Sabtu (18/9/2021).

“Gejala dari gigitan ular kobra neurotoksik dapat mencakup masalah penglihatan, kesulitan menelan dan berbicara, kelemahan otot rangka, kesulitan bernapas, gagal pernapasan, muntah, sakit perut, nekrosis, dan antikoagulasi,” lanjutnya.

Menurut Insider, kobra India membunuh sekitar 10.000 orang per tahun di negara itu. Ketika mereka merasa diserang, kobra meludahkan racun melalui taring mereka. Sebagai tindakan perlindungan, pawang ular biasanya menghilangkan taring pada kobra.

Tentu saja, pawangular dilarang di India pada tahun 1972 sebagai bagian dari tindakan perlindungan satwa liar, tetapi pawang ular masih bekerja di seluruh negeri, dan mereka cenderung bekerja dengan kobra India. Mungkin inilah mengapa pawang ular dipanggil untuk membantu Gadkari karena mereka tahu cara menangani ular berbisa.

Untungnya, outlet India NDTV melaporkan pada hari Rabu bahwa Gadkari dirawat karena lukanya dan diperkirakan akan pulih sepenuhnya. International Business Times juga melaporkan dia akan segera pulang ke rumah.

 

 

Sumber : Sindonews.com

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Terkait Bantuan Bencana di Desa Simangulampe, Berikut Penjelasan Kadis Sosial Humbahas

Humbahas, Ruangpers.com  - Terkait bantuan bencana di Desa Simangulampe yang katanya belum dibagikan kepada masyarakat…

5 jam ago

Polres Pematangsiantar Hadiri Penanaman Pohon di Waduk Simarimbun Perumda

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK diwakili Kasat Binmas, AKP…

6 jam ago

Main Futsal Berujung Pengeroyokan, Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Orang Pelaku

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Selatan berhasil mengamankan dua pelaku penganiayaan secara bersama - sama…

6 jam ago

Viral Warga di Labuhanbatu Aksi Kubur Diri Tolak PKS Beroperasi

Labuhanbatu, Ruangpers.com - Satu video yang menunjukkan warga di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut) menggelar…

13 jam ago

Viral Aksi Heroik Driver Ojol Tangkap Pencuri Motor di Medan, Pelaku Dihajar Massa

Medan, Ruangpers.com – Video aksi heroik seorang pengemudi ojek online (ojol) di Kota Medan menangkap…

13 jam ago

Bus Pariwisata Tabrak 4 Pejalan Kaki di Toba, 2 Orang Tewas

Toba, Ruangpers.com - Satu bus pariwisata menabrak empat pejalan kaki di Kabupaten Toba, Sumatera Utara…

13 jam ago