Sumut

Wakil Bupati Simalungun Hadiri Safari Ramadhan di Kecamatan Panombean Panei

Simalungun, Ruangpers.com – Bupati Simalungun diwakili Wakil Bupati, H Zonny Waldi didampingi Staf Ahli Bupati, SML Simangunsong dan sejumlah pimpinan perangkat daerah menghadiri acara buka puasa bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun dengan masyarakat.

Acara buka puasa yang dirangkai dengan silahturahmi tersebut berlangsung di halaman Masjid At-Taqwa, Nagori Bosar, Kecamatan Panombean Panei, Simalungun, Sumut, Rabu sore (27/03/2024).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Simalungun menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas sambutan dan antusias masyarakat yang hadir, sembari mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Tahun 1445 H/2024 M.

“Mari kita isi dengan memperbanyak ibadah di bulan Ramadhan ini, sehingga keimanan dan ketakwaan kita meningkat, dan juga mengintropeksi diri kita sudah sejauh mana keimanan kita,”ujar Wakil Bupati.

Disampaikan Wakil Bupati, bahwa kegiatan safari ramadhan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat dan juga tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Dengan bersilahturahmi ini akan saling membantu dan juga berkomunikasi, dengan demikian kita berharap dapat mendengarkan Informasi dan masukan dari masyarakat, sekaligus beberapa permasalahan di masyarakat dapat di pecahkan, dan juga dapat meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat,”kata Wakil Bupati.

Sebelumnya, Darda mewakil Ketua BKM At-Taqwa, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Simalungun atas acara silahturahmi yang di laksanakan di Masjid At-Taqwa.

“Kami juga merasa senang dan bangga, semoga acara ini dapat memberikan manfaat dan juga terjalin hubungan baik masyarakat Nagori Bosar dengan Pemerintah,”kata Darda.

Acara buka bersama itu juga dirangkai dengan pemberian santunan kepada 50 anak yatim dan kaum duafa, serta diakhiri dengan tausyah yang disampaikan oleh Al-Ustadz H Nurdin Panjaitan dan buka puasa bersama.

 

(rel)

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Polsek Siantar Barat Hadiri Sosialisasi dan Edukasi Mitigasi Bencana

Pematangsiantar, Ruangpers.com – Kapolsek Siantar Barat, IPDA Agustina Triya Dewi SH diwakili Bhabinkamtibmas Kelurahan Sipinggol…

5 jam ago

Mobil Porsche Tabrak Mako Samapta Polrestabes Medan Dikemudikan Seorang Wanita

Medan, Ruangpers.com - Polisi membeberkan bahwa pengendara mobil Porsche yang menabrak Mako Sat Samapta Polrestabes…

5 jam ago

Bhabinkamtibmas Pematang Marihat Selesaikan Kasus Anak Pukul Orangtua

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Marihat melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Pematang Marihat, BRIPKA Asril Manurung menyelesaikan…

5 jam ago

Polres Simalungun Luncurkan FKPM di Nagori Pinang Ratus dan Marihat Huta, Ini Tujuannya

Simalungun, Ruangpers.com - Dalam upaya memperkuat hubungan kemitraan antara kepolisian dan masyarakat, Polres Simalungun melalui…

6 jam ago

Medan Belawan Diterjang Banjir Rob, Warga Ramai Berendam

Medan, Ruangpers.com - Banjir rob menerjang Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan. Warga terlihat beramai-ramai berendam…

6 jam ago

Dihadiri Wali Kota, Perayaan Paskah Oikumene 2024 di Pematangsiantar Berlangsung Khidmat

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Wali Kota Pematangsiantar, dr Susanti Dewayani SpA, menghadiri perayaan Paskah Oikumene Kota…

18 jam ago