Olahraga

Prediksi Italia Vs Spanyol: Gli Azzuri Kekuatan Penuh!

Milan, Ruangpers.com – Italia akan menghadapi Spanyol di semifinal UEFA Nations League 2021. Gli Azzurri serius menatap laga ini. Laga sengit itu akan berlangsung di Stadion San Siro, Milan, Kamis (7/10/2021) pukul 01.45 WIB.

Tuan rumah sedikit diunggulkan di laga. Terlebih, Gli Azzurri masih memegang rekor tak terkalahkan mereka dalam 46 pertandingan terakhir. Mancini ingin tetap menjaga rekor tersebut.  Untuk itu, Italia dipastikan menurunkan skuad terbaiknya saat lawan Spanyol. Sebab, menurt Mancini, Spanyol tetaplah tim kuat.

“Spanyol adalah tim yang paling sulit kami lawan selama Piala Eropa 2020. Mereka adalah tim yang bagus dengan pemain bagus,” puji Mancini di situs resmi UEFA.

“Ini akan menjadi pertandingan yang bagus. (Mengoper bola di tanah adalah) sesuatu yang mereka kuasai. Kami tidak punya waktu untuk menguasainya di level mereka. Ini akan berbeda kali ini,” tuturnya.

Spanyol datang dengan motiasi tinggi. Luis Enrique jelas tak ingin anak asuhnya kalah kedua kalinya oleh Mancini dalam kurun waktu satu tahun.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Namun, Spanyol tak akan diperkuat Alvaro Morata dan Gerard Moreno yang masih cedera. Gelandang Barcelona Pedri juga diragukan tampil di laga ini. Praktis, Luis Enrique kemungkinan akan mengandalkan Ferran Torres dan Mikel Oyarzabal di lini serang.

Namun laga ini tetap patut dinantikan karena syarat dengan gengsi dan sejarah dari kedua negara.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN

ITALIA (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Emerson Palmieri; Jorginho, Marco Verratti, Nicolo Barella; Domenico Berardi, Lorenzo Insigne, Federico Chiesa.  Pelatih: Roberto Mancini

SPANYOL (4-3-3): Unai Simon; Cesar Azpilicueta, Aymeric Laporte, Pau Torres, Marcos Alonso; Sergio Busquets, Mikel Merino, Koke; Pablo Fornals, Ferran Torres, Mikel Oyarzabal.  Pelatih: Luis Enrique

LIMA PERTEMUAN TERAKHIR

24/3/2016, Uji Coba, Italia 1-1 Spanyol

27/6/2016, Piala Eropa, Italia 2-0 Spanyol

6/10/2016, Kualifikasi Piala Dunia, Italia 1-1 Spanyol

2/8/2017, Kualifikasi Piala Dunia, Spanyol 3-0 Italia 6/7/2021, Piala Eropa, Italia 1-1 Spanyol, (Penalti 4-2)

Prediksi 55:45

 

Sumber : iNews.id

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

KPU Tetapkan 45 Anggota DPRD Asahan Terpilih, Ini Nama-namanya

Asahan, Ruangpers.com - KPU menetapkan 45 anggota DPRD Kabupaten Asahan periode 2024-2029 terpilih. Selanjutnya 45…

10 jam ago

Demo Jalan Rusak Tak Digubris, Warga Air Joman Sweeping Kantor Bupati Asahan

Asahan, Ruangpers.com - Puluhan warga di Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) merangsek…

10 jam ago

Mobil Tabrak-Seret 3 Pria di Depan Universitas Nommensen Siantar, 2 Tewas

Siantar, Ruangpers.com - Satu mobil menabrak dan menyeret tiga pria di depan Universitas Nommensen Kota…

10 jam ago

Polsek Siantar Utara Selesaikan Kasus Pencurian HP

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Personil piket SPKT Polsek Siantar Utara - Polres Pematangsiantar, selesaikan perkara pencurian…

20 jam ago

Staf Ahli Bupati Pakpak Bharat Buka Acara MTQ Kecamatan Tinada

Pakpak Bharat, Ruangpers.com - Gema Musabaqah Tilawatil Qur'an telah berkumandang di Kecamatan Tinada. Dusun Kuta…

20 jam ago

Perayaan Paskah Lapas Kelas IIA Pematangsiantar Penuh Sukacita

Pematangsiantar, Ruangpers.com -  Pagi ini, suasana ceria dan penuh kebersamaan menghiasi Lapas Kelas IIA Pematangsiantar,…

1 hari ago