Pendidikan

Kapolres Simalungun Minta Pelajar SMK Negeri 1 Siantar Hindari Narkoba, Kenakalan Remaja, dan Bijak Bermedsos

Simalungun, Ruangpers.com – Kapolres Simalungun, AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H, S.I.K, M.H, menggelar kegiatan “Police Goes to School”, di SMK Negeri 1 Siantar, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, pada Sabtu (3/12/2022) pagi tadi, sekira pukul 07.30 WIB.

Police Goes to School merupakan sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri, melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan lainnya.

Di samping itu, Police Goes to School dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat, khususnya para pelajar.

Kapolres juga menjelsakan, bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk dapat bersilaturahmi denga para guru.

“Sehingga dapat menyampaikan imbauan dan pesan-pesan tentang kamtibmas seperti kenakalan remaja, narkoba, trafficking, termasuk bahaya gadget bagi anak dan remaja, untuk dapat diantisipasi bersama” jelasnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dalam arahanya, Kapolres menyampaikan kepada seluruh siswa dan siswi SMK Negeri 1 Siantar untuk bijak mengunakan media sosial atau dalam memanfatkan teknologi dan menjauhi perkelahian antar pelajar atau tawuran.

Jangan pernah terlibat perkumpulan geng motor, pesannya.

“Kita harus cakap dalam berpikir dulu, belajar mengenali dan menemukan informasi, mengolahnya dan mengambil keputusan serta memecahkan masalah secara kreatif. Untuk itu dibutuhkan kesabaran, dan jangan kepancing emosi, “ucap Kapolres.

Kapolres Simalungun berharap agar siswa – siswi dapat belajar keras serta taat beribadah agar apa yang dicita-citakan dapat tercapai.

“Untuk itu disampaikan kepada adik-adik sekalian tidak terlibat dalam penyalagunaan narkoba dan menjauhi perbuatan seks bebas atupun percabulan, “jelasnya.

AKBP Ronald juga mensosialisasikan tata cara pendaftaran menjadi anggota Polri yang saat ini sudah dibuka.

“Untuk adik-adik yang berminat untuk gabung menjadi anggota Polri, karena masuk Polisi itu gratis tanpa dipungut biaya,”katanya.

“Belajar sungguh sungguh, kejar prestasi untuk masa depan dan kepada adik adik semua, jadilah pelopor keselamatan, keamanan, dan ketertiban berlalu lintas. Tetap menggunakan knalpot standart, dan lengkapilah apa yang harus digunakan saat berkendara, baik helm maupun surat-suratnya, karena yang sudah usia 17 tahun sudah bisa memiliki SIM C,”ucap AKBP Ronald.

Sementara, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Siantar, M. Syahrizal Damanik, S.Pd, M.Pd, mengapresiasi Kapolres Simalungun yang telah bersedia memberi motivasi dan semangat kepada para siswa-siswi di sekolah yang dia pimpin.

‘Kita banyak mengucapkan terimakasih atas kepedulian Polres Simalungun terhadap pelajar dan dunia pendidikan,”ucap Syahrizal.

 

(rel)

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Pria Warga Batubara Diduga Pencuri HP

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Selatan - Polres Pematangsiantar melalui Unit Reskrim mengamankan dua orang…

8 jam ago

Polres Simalungun Gelar Patroli Skala Besar di Lokasi Rawan Kriminal, Ini Tujuannya

Simalungun, Ruangpers.com – Menjelang akhir pekan, Polres Simalungun menggelar operasi Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) pada…

8 jam ago

Heboh Kamaruddin Cekcok dengan Pecatan Polisi Pembacok Warga di Deli Serdang

Deli Serdang, Ruangpers.com - Satu video yang memperlihatkan pengacara Kamaruddin Simanjuntak terlibat cekcok dengan Kamiso…

8 jam ago

Penilaian EPSS Tahun 2024 di Humbahas, Penyusunan Profil Kesehatan dan ASN

Humbahas, Ruangpers.com - Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2024 dilakukan pada 2 (dua)…

12 jam ago

Wisata Air Terjun Silima-lima: Lokasi, Daya Tarik, dan Harga Tiketnya

Tapanuli Selatan, Ruangpers.com - Terdapat banyak wisata alam yang bisa dikunjungi di Kabupaten Tapanuli Selatan,…

13 jam ago

KPU Tetapkan 45 Anggota DPRD Asahan Terpilih, Ini Nama-namanya

Asahan, Ruangpers.com - KPU menetapkan 45 anggota DPRD Kabupaten Asahan periode 2024-2029 terpilih. Selanjutnya 45…

2 hari ago