Olahraga

Tinggalkan Juventus, Buffon Belum Berniat Pensiun

Jakarta, Ruangpers.com – Akhir musim ini, Gianluigi Buffon akan meninggalkan Juventus. Meski demikian, kiper 43 tahun itu belum berencana pensiun dan justru berharap bisa main di Piala Dunia 2022 Qatar.

Eks pemain Parma itu menandai perpisahan bersama Juventus dengan mempersembahkan trofi Coppa Italia setelah di pertengahan musim merebut Piala Super Italia.

Gelar juara Coppa Italia diraih Juventus setelah mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1 di Stadion Mapei, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB.

“Menyelesaikan seperti ini membuat saya bangga dan sangat bahagia, karena saya harus berbagi kemenangan di Final ini dengan rekan satu tim saya dan para penggemar,” kata Buffon kepada Rai Sport dikutip dari Football-Italia, Kamis (20/5/2021).

Meski tak muda lagi, Buffon nyatanya belum berpikir untuk pensiun. Dia mengaku tengah bernegosiasi dengan beberapa klub dan berharap bisa kembali ke Timnas Italia untuk Piala Dunia 2022.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pada 2018, Buffon dan Timnas Italia gagal mencicipi gelara Piala Dunia. Pasalnya, Gli Azzurri saat itu secara mengejutkan gagal lolos kualifikasi.

“Saya merasa bahwa saya masih seorang penjaga gawang yang baik. Saya masih merasa bahwa saya adalah Buffon, jadi saya tidak menginginkan hadiah apa pun. Jika seseorang berpikir saya masih kompetitif, itu bagus,” beber Buffon.

“Yang ingin saya lakukan adalah menantang diri saya sendiri. Saya ingin tampil pada Desember 2022 [di Piala Dunia] dan masih merasa cukup kuat untuk memainkan peran saya, bagus, tapi jika mereka [Timnas] tidak memanggil saya, tidak apa-apa juga,” tambahnya.

 

Sumber : Suara.com

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Penilaian EPSS Tahun 2024 di Humbahas, Penyusunan Profil Kesehatan dan ASN

Humbahas, Ruangpers.com - Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2024 dilakukan pada 2 (dua)…

2 jam ago

Wisata Air Terjun Silima-lima: Lokasi, Daya Tarik, dan Harga Tiketnya

Tapanuli Selatan, Ruangpers.com - Terdapat banyak wisata alam yang bisa dikunjungi di Kabupaten Tapanuli Selatan,…

2 jam ago

KPU Tetapkan 45 Anggota DPRD Asahan Terpilih, Ini Nama-namanya

Asahan, Ruangpers.com - KPU menetapkan 45 anggota DPRD Kabupaten Asahan periode 2024-2029 terpilih. Selanjutnya 45…

1 hari ago

Demo Jalan Rusak Tak Digubris, Warga Air Joman Sweeping Kantor Bupati Asahan

Asahan, Ruangpers.com - Puluhan warga di Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) merangsek…

1 hari ago

Mobil Tabrak-Seret 3 Pria di Depan Universitas Nommensen Siantar, 2 Tewas

Siantar, Ruangpers.com - Satu mobil menabrak dan menyeret tiga pria di depan Universitas Nommensen Kota…

1 hari ago

Polsek Siantar Utara Selesaikan Kasus Pencurian HP

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Personil piket SPKT Polsek Siantar Utara - Polres Pematangsiantar, selesaikan perkara pencurian…

2 hari ago