Hiburan

Anak Raditya Oloan Curhat Sedih: Sulit untuk Tidak Kecewa Pada Tuhan

Jakarta, Ruangpers.com – Anak sulung Raditya Oloan dan Joanna Alexandra, Zuriel Paris, meluapkan isi hatinya setelah kepergian sang ayah. Bagi Zuriel Paris, sulit baginya untuk menerima kenyataan. Namun, Zuriel juga berserah kepada Tuhan dan berusaha sekuat tenaga untuk ikhlas merelakan kepergian Raditya Oloan.

Melalui sebuah unggahan, Zuriel Paris juga tak menampik ada rasa kekecewaan terhadap Tuhan.

“Sulit menerima kenyataan bahwa orang yang kita cintai telah tiada. Sulit untuk memahami bagaimana seseorang yang taat seperti Daddy dipanggil Tuhan di usia muda. Sulit untuk tidak kecewa kepada Tuhan di masa yang berat seperti saat ini. Mudah untuk merasakan derita dan keraguan di masa kehilangan Ayah,” tulis Zuriel Paris dalam bahasa Inggris.

Kemudian, Zuriel Paris menuliskan rasa kagumnya pada sang ayah, Raditya Oloan. Menurut putra sulung Raditya Oloan dan Joanna Alexandra itu, ayahnya merupakan sosok yang membawa pengaruh besar bagi banyak orang.

“Ayah saya adalah seorang yang baik di mata Tuhan dan saya: siapa yang bisa meyakinkan aku sebaliknya? Dia telah melakukan pekerjaannya dengan baik, dan lihatlah dampak yang dia bawa bagi bangsa ini, juga bagi aku sendiri.”

Advertisement. Scroll to continue reading.

Joanna Alexandra menangis ketika berdoa di depan peti jenazah suaminya, Raditya Oloan saat ibadah penghiburan di rumah duka RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Jumat (7/5/2021). [MataMata.com/Alfian Winanto]
Di sisi lain, Zuriel Paris berupaya sekuat tenaga mengikhlaskan kepergian sang ayah. Zuriel bersyukur bahwa Raditya Oloan sudah tidak merasakan sakit.

“Jika bukan karena dia, aku dan saudaraku tidak akan sampai di titik sejauh ini. Ada alasan untuk bersedih dan kecewa pada Tuhan saat ini, tetapi ada alasan yang lebih besar untuk berbahagia karena ayah saya tidak mengalami rasa sakit lagi, dan bahwa dia sedang beristirahat di tangan Tuhan.”

Tak lupa, Zuriel mengutip ayat Alkitab yang menjadi favorit Raditya Oloan. Zuriel juga menuliskan salam perpisahan untuk Raditya Oloan.

“Inilah ayat favorit ayah: Mazmur 27. Ayat 1 mengatakan: ‘Tuhan adalah terang dan keselamatan saya – jadi mengapa saya harus takut? Tuhan adalah benteng saya, melindungi saya dari bahaya, jadi mengapa saya harus gemetar?” tulis Zuriel saat menyertakan ayat Alkitab.

“Dia tidak bisa bersamaku secara fisik, tapi dia ada di sana untuk memberiku kekuatan dan pelukan dari atas. Sayonara,” imbuhnya.

 

Sumber : Suara.com

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Tanpa Kutipan, Festival Hasil Belajar UPTD SMP Negeri 7 Pematangsiantar Sukses Tampilkan Sejumlah Kreatifitas Siswa

Pematangsiantar, Ruangpers.com – Kegiatan Festival Hasil Belajar (FHB) UPTD SMP Negeri 7 Pematangsiantar berjalan lancar…

6 jam ago

Kesal Kemaluannya Sakit Digigit saat Berhubungan Intim, Pria di Medan Bunuh Kekasih

Medan, Ruangpers.com - Seorang pria di Kota Medan, Sumatera Utara nekat menganiaya kekasihnya hingga tewas.…

8 jam ago

Maling Motor Ini Sempat Video Call Emak Sebelum Dihajar Massa

Jakarta, Ruangpers.com - Seorang maling motor di Koja, Jakarta Utara (Jakut) berinisial MS (44) babak…

8 jam ago

Bupati Humbahas Berangkatkan Kontingen Cabang Olahraga Ikuti Seleksi Calon Siswa di PPLP Sumut

Humbahas, Ruangpers.com - Bupati Humbahas diwakili Asisten Adminsitrasi Umum, Tua Marsatti Marbun SE bersama Kadis…

8 jam ago

Mengenal Tradisi Mangalap Tondi, Ritual Menjemput Roh oleh Suku Batak Toba

Medan, Ruangpers.com - Suku Batak Toba merupakan salah satu suku terbesar di Sumatera Utara (Sumut)…

9 jam ago

Pemkab Simalungun Tepung Tawari Jamaah Calhaj Tahun 2024

Simalungun, Ruangpers.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melaksanakan tepung tawar terhadap jamaah calon haji/hajjah (Calhaj)…

20 jam ago