Nasional

Pendaftaran CPNS 2024, Inilah 10 Formasi Dapat Dilamar Lulusan Sarjana Pendidikan

Medan, Ruangpers.com – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS 2024) akan dibuka pada bulan Mei 2024.

CPNS 2024 membuka banyak kesempatan, terutama bagi para guru lulusan sarjana pendidikan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Sarjana pendidikan yang bukan tenaga pengajar atau guru juga bisa melamar beberapa bentuk pendaftaran di CPNS 2024, salah satunya adalah penyusun program pendirian lembaga pendidikan.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) akan merekrut 2,3 juta CPNS dan PPPK pada tahun 2024.

Guru menjadi salah satu posisi prioritas rekrutmen dengan kuota terbesar dalam rekrutmen CPNS 2024.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Belum lagi, Kemenpan RB akan mengangkat 1,6 juta guru honorer non-ASN menjadi PPPK di tahun 2024.

Mengingat tingginya kuota guru pada rekrutmen CPNS 2024, maka kandidat dengan kualifikasi Sarjana Pendidikan, maupun Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dan non-PGSD, memiliki peluang yang sangat besar untuk lulus ujian, sehingga bisa menjadi tenaga pengajar atau guru PNS di satuan pendidikan di daerah.

Berikut 10 formasi yang dapat dilamar oleh Sarjana Pendidikan pada rekrutmen CPNS 2024 khususnya di lingkungan wilayah kerja Kemendikbud Ristek RI.

1.Pengembang Model Penilaian Pendidikan

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan

Tugas dan wewenang: Melaksanakan pengembangan asesmen pendidikan, meliputi perencanaan, penyusunan, pemanfaatan dan evaluasi hasil asesmen pendidikan.

2.Pengembang Kurikulum

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan

Tugas dan wewenang: Melaksanakan pengembangan kurikulum pendidikan.

3.Pengembang Program Fasilitas Pelatihan

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan

Tugas dan wewenang: Memantau dan mendorong penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah serta peningkatan mutu pendidikan nasional.

4.Pengembang Perbukuan

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan

Tugas dan wewenang: Melaksanakan sistem pengembangan buku yang mencakup materi pendidikan.

5.Analis Kata dan Peristilahan

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Tugas dan tanggung jawab: Menganalisis kata dan istilah yang digunakan dalam materi pendidikan secara terstandar dan akurat.

6.Editor Program Pengembangan Pendidikan Masyarakat

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan di Luar Sekolah

Tugas dan tanggung jawab: Mengembangkan program pengembangan masyarakat untuk memastikan akses terhadap pendidikan yang berkualitas.

7.Penyuluhan Bahasa

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Tugas dan wewenang: Menyiapkan bahan kebijakan teknis, melaksanakan dan mengevaluasi penyuluhan, serta melakukan penyuluhan kebahasaan dan kesastraan secara informatif, edukatif, dan advokatif.

8.Analis Bahasa dan Sastra

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Tugas dan wewenang: Melakukan penyiapan bahan kebijakan teknis dan pelaksanaan penelitian bahasa dan sastra.

9.Pengembang Program Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan Anak Usia Dini

Tugas dan wewenang: Menyusun program teknis pengembangan pendidikan anak usia dini dan pendidikan nonformal.

10.Analis Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Non formal

Kualifikasi Pendidikan: S1 Pendidikan Anak Usia Dini

Tugas dan wewenang: Melakukan analisis pengembangan pendidikan yang berlaku untuk pendidikan anak usia dini dan pendidikan nonformal.

 

Sumber : tribunnews.com

 

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Tanpa Kutipan, Festival Hasil Belajar UPTD SMP Negeri 7 Pematangsiantar Sukses Tampilkan Sejumlah Kreatifitas Siswa

Pematangsiantar, Ruangpers.com – Kegiatan Festival Hasil Belajar (FHB) UPTD SMP Negeri 7 Pematangsiantar berjalan lancar…

9 jam ago

Kesal Kemaluannya Sakit Digigit saat Berhubungan Intim, Pria di Medan Bunuh Kekasih

Medan, Ruangpers.com - Seorang pria di Kota Medan, Sumatera Utara nekat menganiaya kekasihnya hingga tewas.…

11 jam ago

Maling Motor Ini Sempat Video Call Emak Sebelum Dihajar Massa

Jakarta, Ruangpers.com - Seorang maling motor di Koja, Jakarta Utara (Jakut) berinisial MS (44) babak…

11 jam ago

Bupati Humbahas Berangkatkan Kontingen Cabang Olahraga Ikuti Seleksi Calon Siswa di PPLP Sumut

Humbahas, Ruangpers.com - Bupati Humbahas diwakili Asisten Adminsitrasi Umum, Tua Marsatti Marbun SE bersama Kadis…

12 jam ago

Mengenal Tradisi Mangalap Tondi, Ritual Menjemput Roh oleh Suku Batak Toba

Medan, Ruangpers.com - Suku Batak Toba merupakan salah satu suku terbesar di Sumatera Utara (Sumut)…

12 jam ago

Pemkab Simalungun Tepung Tawari Jamaah Calhaj Tahun 2024

Simalungun, Ruangpers.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melaksanakan tepung tawar terhadap jamaah calon haji/hajjah (Calhaj)…

23 jam ago