Pendidikan

Kuota Kemendikbud Sudah Cair, Ini Cara Cek di HP Kamu

Jakarta, Ruangpers.com – Kuota Kemendikbud Ristek yang diberikan pemerintah untuk akses internet sebagai menunjang proses pembelajaran jarak jauh (PJJ) selama pandemi sudah cair. Mereka yang mendapatkan bantuan ini dapat mengecek lewat HP masing-masing.

Adapun mereka yang menerima bantuan kuota internet meliputi siswa, mahasiswa, guru dan dosen. Kuota Kemendikbud dikirimkan langsung ke nomor yang telah terdaftar sebelumnya.

Pengirimannya sendiri dilakukan tanggal 11-15 setiap bulan hingga November 2021. Artinya jika kamu belum menerima pada Senin kemarin (11/10/2021) masih ada empat hari lagi menunggu. Karena itu baiknya rajin mengecek di HP, caranya bisa disimak di bawah ini.

Cara Cek Kuota Kemendikbud

Setiap penerima bantuan akan mendapatkan notifikasi SMS bilamana sudah mendapatkan kuota Kemendikbud. Namun kamu dimungkinkan untuk mengecek sendiri menggunakan HP apakah bantuan kuota dari pemerintah sudah masuk atau belum, caranya sebagai berikut:

Advertisement. Scroll to continue reading.

1.Telkomsel

– Tekan *888# > pilih “Cek Pulsa & Kuota” > pilih “Cek Kuota”. Informasi sisa kuota akan dikirim via SMS.

– Aplikasi myTelkomsel: beranda > internet

2.Indosat Ooredoo

– Tekan *123*075# > Status & Cek Kuota. Informasi sisa kuota akan dikirim via SMS.

– Aplikasi myIM3 > beranda > data

3.Tri

– Tekan *123*10*3#, lalu informasi kuota akan dikirim via SMS.SMS: ketik “INFO KUOTA” kirim ke 234

– Aplikasi Bima+, informasi akan muncul di beranda

4.XL Axiata & Axis

– Tekan *123*7*1# > “Cek Kuota” Informasi akan dikirim via SMS

– Dapat pula mengecek pakai aplikasi myXL (XL) dan AxisNet (Axis)

5.Smartfren

-Tekan *995#, lalu informasi akan dikirim via SMS.SMS dengan format “Cek”, kirim ke 995

Kuota dapat dipakai untuk mengakses berbagai situs dan aplikasi, di mana memang tidak diblokir oleh Kominfo. Adapun beberapa media sosial yang diblokir, seperti Facebook, Instagram, Pinterest, SnackVideo dan Snapchat.

Perlu menjadi catatan juga, sayangnya kuota gratis ini, tidak memberikan akses bagi pelajar dengan hobi bermain game. Karena sejumlah permainan berbasis online telah diblokir, mulai dari Garena Free Fire, Garena AOV, FIFA Mobile Football, Clash of Clans, Mobile Legends, PUBG, Roblox.

Tidak hanya itu saja, beberapa aplikasi video pun turut ditutup aksesnya di antaranya TikTok, Viu dan Netflix.

Besaran Kuota Kemendikbud yang Diterima

Besaran bantuan kuota data internet yang diberikan Kemendikbud berbeda di masing-masing penerima, yakni:

*Peserta Didik jenjang PAUD sebesar 7 GB/bulan

*Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah sebesar 10 GB/bulan

*Pendidik Jenjang PAUD dan Pendidik Dasar dan Menengah sebesar 12 GB/bulan

*Dosen dan Mahasiswa sebesar 15 GB/bulan

 

Sumber : detik.com

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Tampang Nenek di Labuhanbatu yang Ditangkap Jual Sabu

Labuhanbatu, Ruangpers.com - Seorang nenek di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut) berinisial MS alias Bou…

9 jam ago

Dua Unit Sepeda Motor “Laga Kambing” di Simalungun, 1 Orang Tewas, 2 Lagi Luka-luka

Simalungun, Ruangpers.com – Unit Sat Lantas Polres Simalungun melalui Unit Gakkum, mengevakiasi dua sepeda motor…

9 jam ago

Ini Kata Kapolres Pematangsiantar Saat Curhat Kamtibmas Kopi Siantar Man

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK, laksanakan Curhat Kamtibmas dinamakan…

10 jam ago

Polsek Siantar Utara Gagalkan Aksi Tawuran Antar Remaja di Simpang Apil Dayok Mirah

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polres Pematangsiantar melalui Polsek Siantar Utara gerak cepat berhasil gagalkan rencana aksi…

10 jam ago

Ulang Tahun Ke 43, Kapolres Pematangsiantar Berbagi Tali Asih Ke Panti Asuhan

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK, kunjungan silaturahmi sekaligus berbagi…

24 jam ago

12 Hari Menikah Selalu Menolak Diajak Berhubungan, Ternyata Istriku Laki-laki

Cianjur, Ruangpers.com - AK (26) pemuda asal Desa Wangunjaya, Kecamatan Naringgul, Cianjur, ternyata menikahi seorang…

24 jam ago