Hukum

Penjaga Kapal di Asahan yang Terbakar: Pelaku Pelempar Molotov Bertopeng Ninja

Asahan, Ruangpers.com – KM Sunli, kapal barang ekspor, ludes terbakar diduga akibat lemparan molotov saat sedang bersandar di Pelabuhan Sei Apung, Asahan, Sumatera Utara (Sumut). Penjaga KM Sunli menyebut pelaku pelempar molotov memakai topeng seperti ninja.

“Dilempar orang pakai botol ini. Pelakunya pakai topeng ninja, ada tiga orang,” kata Rohadi (54) kepada wartawan, Kamis (16/9/2021).

Menurut Rohadi, pelemparan molotov terjadi pagi hari, sekitar pukul 04.00 WIB. Sesaat setelah dilempar molotov, bagian kapal yang pertama terbakar adalah buritan. Api lalu menjalar ke bagian mesin dan menyambar bahan bakar kapal.

Biasanya, KM Sunli beroperasi mengangkat sayur-sayuran dari Asahan menuju Malaysia. Peristiwa ini diduga karena persaingan bisnis ekspor-impor. Kerugian atas kejadian ini ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Terpisah, Komandan TNI AL Pangkalan Lanal Tanjungbalai Asahan (TBA), Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mendapat informasi dan identitas para pelaku.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Identitasnya sudah kita dapatkan. Kita terus berkoordinasi bersama pihak kepolisian mengusut kejadian ini,” kata Robinson saat dimintai konfirmasi.

Sebelumnya, satu unit kapal barang ekspor, KM Sunli, terbakar di Pelabuhan Sei Apung, Asahan, Sumut. Kebakaran diduga dipicu bom molotov.

Kebakaran itu terjadi pada Kamis (16/9/2021) pagi. TNI AL dan Satpolair Polres Asahan dikerahkan untuk membantu memadamkan api di atas kapal.

Saat terbakar, posisi kapal tengah bersandar di pelabuhan. Saat kobaran api semakin membesar kapal ditarik ke tengah dengan bantuan kapal nelayan agar tak menjalar ke kapal lainnya yang sedang bersandar.

 

Sumber : detik.com

Ruangpers.com

Leave a Comment

Recent Posts

Ulang Tahun Ke 43, Kapolres Pematangsiantar Berbagi Tali Asih Ke Panti Asuhan

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno SH, SIK, kunjungan silaturahmi sekaligus berbagi…

13 jam ago

12 Hari Menikah Selalu Menolak Diajak Berhubungan, Ternyata Istriku Laki-laki

Cianjur, Ruangpers.com - AK (26) pemuda asal Desa Wangunjaya, Kecamatan Naringgul, Cianjur, ternyata menikahi seorang…

14 jam ago

Dua Siswa Humbang Hasundutan Tampil di FTBIN Jakarta

Jakarta, Ruangpers.com - Dua (2) orang siswa utusan dari Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) ikut tampil…

14 jam ago

Kasus Perkelahian Berakhir di Polsek Siantar Utara dengan Mediasi

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Utara melalui Ka. SPKT, AIPTU Abiden Manurung bersama Bhabinkamtibmas, AIPDA…

23 jam ago

Sepeda Motor Vega R Tabrakan dengan Angkutan Umum di Simpang Jalan Surabaya Siantar, 1 Orang Meninggal Dunia

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polres Pematangsiantar melalui Unit Gakkum Sat Lantas lakukan olah Tempat Kejadian Perkara…

23 jam ago

Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Martoba Selesaikan Perkara Selisih Paham Warga

Pematangsiantar, Ruangpers.com - Polsek Siantar Martoba - Polres Pematangsiantar melalui Ka. SPKT dan Bhabinkamtibmas Kelurahan…

23 jam ago